Capaian Vaksinasi Covid-19 Desa Gondoharum Sudah 86 Persen

Penularan dan penyebaran wabah Covid-19 sampai saat ini masih sangat tinggi. Berbagai upaya dan kebijakan telah ditempuh pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam penanganan penyebaran dan penularan penyakit ini. Diantaranya adalah melakukan vaksinasi secara bertahap kepada masyarakat. Selain itu salah satu upaya dapat mengendalikan pandemi COVID-19 di masyarakat secara kelompok sehingga dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian, serta mendukung produktifitas ekonomi dan sosial, pemberian vaksinasi COVID19 dilakukan dengan strategi yang tepat pada kelompok sasaran prioritas.

Untuk mendukung Program Pemerintah Pusat dalam rangka mencegah wabahCovid-19 ini meningkat, Pemdes Gondoharum bekerjasama dengan UPTD Puskesmas Dawe menyelenggarakan Vaksinasi massal yang bertempat di Balai Desa Gondoharum guna memudahkan warga Desa Gondoharum mendapatkan vaksin dengan mudah.

Vaksin yang dibagi antara lain Vaksin Astrazenevca, Moderna dan Pfizer yang meliputi vaksinasi pertama, kedua dan booster. Dengan Target kegiatan Lansia, anak-anak dan umum.

Kegiatan ini dinilai efektif dengan capaian 86 Persen warga Desa Gondoharum yg sudah ber-vaksin minimal vaksin ke dua.

Tinggalkan Balasan